Rahasia Adonan Bakwan Agar Garing di Luar Tapi Tetap Lembut Saat Digigit
Bakwan yang garing diluar tapi tetap lembut saat digigit, hmm siapa yang tak tergoda? Dalam membuat adonan bakwan, ada hal yang bisa kita terapkan agar tekstur dan bentuknya bagus dan pas.
Ayo simak trik membuat adonan bakwan yang bagus dan tepat. Jika sudah bisa membuatnya, pasti Anda kepingin membuat bakwan yang lebih bervariasi. Keluarga pasti menyukainya.
Pada dasarnya, bakwan adalah adonan tepung yang diisi dengan aneka bahan kemudian digoreng. Bakwan yang enak garing di luar namun masih lembut di dalam sehingga terasa tekstur aneka bahan isinya.
Untuk membuat bakwan yang pas seperti ini, rahasianya ada pada adonan tepung yang tepat komposisinya. Adonan tepung untuk bakwan terdiri dari tepung terigu, telur, bumbu, air, dan perasa.
Akan tetapi, tidak sedikit orang yang menambahkan tepung beras dan tepung kanji. Tujuannya adalah untuk membuat bakwan lebih garing luarnya. Tepung beras dan tepung kanji yang ditambahkan cukup sedikit saja agar tekstur asli bakwan tetap bagus.
Bumbu utama yang digunakan dalam bakwan adalah bawang merah, bawang putih, sedikit ketumbar. Kemudian, bakwan kita beri potongan daun bawang dan/atau kucai.
Rahasia membuat adonan bakwan yang pas adalah perbandingan adonan tepung dan air yang tepat.
Bergantung kepada isiannya, sebenarnya tidak ada rasio pasti dalam mencampur cairan dan tepung. Yang bisa kita perhatikan adalah tekstur adonan bakwannya.
Pastikan adonan bakwan cukup kental namun tetap bisa disendoki dengan mudah.
Kalau terlalu banyak tepungnya, adonan bakwan bisa jadi keras dan tebal. Kalau terlalu encer, adonan bisa tipis dan melebar seperti rempeyek. Saat digoreng pun nanti bahan isian bakwan bisa terpisah. Nah, itulah tips mudah dalam membuat adonan bahan yang pas.
Sumber : www.tribunnews.com
Akan tetapi, tidak sedikit orang yang menambahkan tepung beras dan tepung kanji. Tujuannya adalah untuk membuat bakwan lebih garing luarnya. Tepung beras dan tepung kanji yang ditambahkan cukup sedikit saja agar tekstur asli bakwan tetap bagus.
Bumbu utama yang digunakan dalam bakwan adalah bawang merah, bawang putih, sedikit ketumbar. Kemudian, bakwan kita beri potongan daun bawang dan/atau kucai.
Rahasia membuat adonan bakwan yang pas adalah perbandingan adonan tepung dan air yang tepat.
Bergantung kepada isiannya, sebenarnya tidak ada rasio pasti dalam mencampur cairan dan tepung. Yang bisa kita perhatikan adalah tekstur adonan bakwannya.
Pastikan adonan bakwan cukup kental namun tetap bisa disendoki dengan mudah.
Kalau terlalu banyak tepungnya, adonan bakwan bisa jadi keras dan tebal. Kalau terlalu encer, adonan bisa tipis dan melebar seperti rempeyek. Saat digoreng pun nanti bahan isian bakwan bisa terpisah. Nah, itulah tips mudah dalam membuat adonan bahan yang pas.
Sumber : www.tribunnews.com
0 Response to "Rahasia Adonan Bakwan Agar Garing di Luar Tapi Tetap Lembut Saat Digigit"
Post a Comment